Selasa, 02 April 2013

HUT Yayasan Pendidikan Budi Luhur



Tepat 1 April 2013, Yayasan Pendidikan Budi Luhur berulang tahun ke-34. Angka yang dapat dikatakan cukup dewasa untuk ukuran umur manusia. Pondasi, tiang dan atap yang cukup kuat telah dibangun oleh Bpk. Djaetun HS, sehingga Budi Luhur mampu menunjukkan eksistensinya dalam dunia pendidikan sampai dengan detik ini.

Perayaan HUT Budi Luhur tahun ini bertempat di SMA Budi Luhur. Beberapa hari sebelumnya para guru dan karyawan Sekolah Budi Luhur baik yang bertugas di Karang Tengah maupun Pondok Aren telah mendapat undangan istimewa untuk menghadiri perayaan tersebut. Persiapan baik dari acara, konsumsi dan lain sebagainya telah disusun rapi oleh pihak Panitia. Sehingga pada hari H, acara dapat berjalan baik, lancar dan bermakna.

Tepat pada hari Senin, pukul 12.00 acara dimulai, dengan dipandu oleh Bpk. Andy dan Ibu Oni. Kepiawaiannya dalam memandu membuat acara menjadi semakin semarak. Dengan mengusung Tema “Budi Luhur Satu” yang mencerminkan semangat persatuan antar semua unit. 

Acara pertama adalah sambutan yang disampaikan oleh Ibu. Miming (Direktur Budi Luhur) dan Ibu Eine (Pemilik Sekolah Budi Luhur). Beranjak ke pembagian mini cake kepada seluruh hadirin diikuti dengan tiup lilin, doa serta ucapan Selamat Ulang Tahun kepada seluruh jajaran. Kemudian dilanjutkan dengan kuis. MC memberikan pertanyaan seputar sejarah Budi Luhur dan para hadirin nampak sangat antusias sekali dalam menjawab pertanyaan-pertanyaan yang dilontarkan karena hadiah yang diberikan cukup lumayan.

Saat yang paling dinanti adalah waktu makan siang. Hidangan yang super lezat sudah siap untuk disantap. Ketupat sayur beserta kawan-kawannya siap menggoyang lidah para tamu undangan. Acara dilanjutkan kembali pukul 13.30 WIB. Acara berikutnya adalah penganugerahan penghargaan bagi Guru dan karyawan yang telah mengabdi dalam waktu 10-30 th. Luar biasa, tentunya dengan semangat dan loyalitas tinggi mereka telah bekerja keras untuk kemajuan Budi Luhur. Selanjutnya adalah pengumuman juara kelas terbersih tingkat TK sampai dengan SMA. Untuk tingkat SMA, diraih oleh kelas XIC1 yang dipimpin oleh Ibu. Asih. Berikutnya adalah pengumuman karyawan dan guru terdisiplin dari masing-masing unit kerja. Untuk unit SMA, karyawan yang terpilih adalah Bapak. Marwan dan Ibu Sri Wulanjari mewakili guru yang tercatat dalam beberapa bulan tidak pernah absen.

Acara kembali dilanjutkan dengan permainan komunikata. Setiap unit diminta untuk membuat barisan yang terdiri dari 20 orang. Peserta dibarisan pertama diberikan secarik kertas yang bertuliskan sebuah kalimat. Kalimat tersebut harus diucapkan kemudian diteruskan ke peserta lain dibaris berikutnya. Seru, lucu dan hal ini memang membutuhkan suatu kerja sama serta kekompakan Tim. Anggota yang paling belakang diminta maju untuk menyampaikan kalimat yang terakhir diterimanya. Ternyata, dari 4 tim yang bertanding, tidak ada satu pun yang berhasil menyampaikan sesuai pesan yang diharapkan.

Permainan berikutnya adalah tarik tambang. Peserta dibagi menjadi beberapa kelompok. Dari tiap-tiap unit dibagi kelompok laki-laki dan perempuan. Permainan ini yang paling seru dan membuat acara semakin semarak. Kerja sama dan kekompakan sangat diperlukan untuk memenangkan pertandingan ini. Sorak sorai para penonton semakin membakar semangat para peserta lomba. Terlepas dari juara atau tidak, hal yang terpenting adalah kebersamaan, kerja sama dan kekompakan.

Budi Luhur mampu berdiri tegak sampai detik ini tidak terlepas dari semangat, loyalitas dan daya juang dari seluruh jajaran. Jajaran terbawah sampai dengan teratas. Kerja sama dan komunikasi yang baik sangat diperlukan untuk kemajuan Budi Luhur di masa akan datang. 

SELAMAT ULANG TAHUN BUDI LUHUR
BUDI LUHUR SATU - CERDAS BERBUDI LUHUR

( Penganugerahan penghargaan untuk guru dan karyawan terdisiplin)

Mini Cake

(Suasana Makan Siang)

(Peserta tarik tambang wanita)

By : Fitria. Y

0 komentar: